15 Cara Mempromosikan Produk Agar Cepat Laku

By: rianda 3 min read

Salah satu jalan untuk sukses dalam membuat penjualan yang besar ialah melakukan promosi yang tepat. Sebenarnya terdapat banyak cara mempromosikan produk agar cepat laku. Sayangnya tak semuanya sesuai untuk  Anda lakukan, beberapa cara berpromosi memang mempunyai karakter khusus yang hanya sesuai dengan produk tersebut.

Terlebih lagi jika Anda mempunyai toko online, promosi pastinya menjadi hal yang sangat penting. Karena itulah, berikut ini merupakan 15 cara promosi yang tepat untuk produk-produk Anda.

1. Memberikan Diskon

Walaupun ini terbilang cara yang klasik dalam berpromosi, namun hingga kini cara ini masihlah efektif untuk dilakukan. Memang memberikan diskon selalu dapat menarik perhatian pelanggan. Namun hati-hatilah ketika memasang angka diskon, bisa jadi ketika Anda menggunakan angka diskon secara berlebihan.

Hal tersebut justru konsumen malas untuk kembali di saat harga produk sudah kembali ke normal. Selain itu berikan diskon kepada pelanggan di momen yang tepat. Sebagai contohnya ketika ulang tahun toko online, saat mendekati momen lebaran atau natal, dan berbagai monen lainnya.

2. Memberikan Bonus

Cara mempromosikan produk agar cepat laku lainnya adalah memberikan bonus. Sebenarnya cara ini pun termasuk cara lama dalam berpromosi dan masih relevan di masa kini. Bonus selalu dapat memberikan efek positif kepada pelanggan.

Walaupun terkadang cuma mendapatkan konsumen musiman. Itulah sebabnya akan lebih baik dapat memberikan konsumen bonus berupa produk yang membuatnya datang kembali. Sebagai contoh bonus CD motivasi. Dengan cara ini pelanggan akan mendapatkan manfaat lebih dari produk Anda, hal ini justru menimbulkan loyalitas yang tinggi kepada produk Anda.

3. Menyediakan Kupon Serta Voucher

Saat ini banyak penjual memberikan hadiah seperti voucher dan kupon sebagai ucapan khusus. Anda pun dapat melakukan hal ini. Pelanggan yang mendapatkan hadiah dapat mengggunakan produk Anda dan bisa jadi mereka suka hingga menjadi pelanggan setia. Di samping itu, voucher maupun kupon dapat digunakan sebagai cara menarik pelanggan membeli kembali produk-produk Anda. Sangat menyenangkan cara ini.

4. Memberikan Layanan Mencoba Gratis Untuk Pelanggan

Jika produk Anda makanan, maka bisa mencoba cara ini. Dengan memberikan kesempatan calon pelanggan mencicipi produk Anda, bisa meningkatkan peluang penambahan pelanggan setia. Selain itu, cara ini pun menambah keyakinan calon pelanggan akan kualitas produk yang dijual.

5. Membuat Kartu Member

Cara mempromosikan produk agar cepat laku yang satu ini akan membuat konsumen menjadi lebih loyal. Membuat kartu anggota membuat mereka menjadi lebih cinta dengan produk Anda. Ketika sudah ada pelanggan setia menjadi member Anda, maka berikanlah perhatian khusus padanya. Berikanlah potongan harga khusus, poin-poin tambahan yang bisa ditukar dengan beberapa produk, dan hadiah untuk member yang telah lama memiliki kartu tersebut. Tentu menjadi cara yang efektif ya.

6. Memberikan Gratis Ongkos Kirim

Jika Anda menjual produk yang memerlukan pengiriman ataupun pemasangan, cara yang efektif di dalam menarik perhatian pelanggan adalah dengan memberikan servis yang spesial di dalam produk. Contohnya memberikan ongkos kirim gratis kepada pelanggan yang berada jauh dari toko kita. Hal ini akan menjadi nilai tambah di mata konsumen.  Anda dapat melakukan cara ini untuk produk yang tidak terlalu berat namun bernilai tinggi. Sebagai contohya produk perhiasan, aksesoris, maupun produk kecantikan.

7. Membuat Website Atau Blog Toko Online

Blog dan website saat ini memang menjadi tren yang digemari masyarakat Indonesia dan dunia pada umumnya. Anda juga dapat menggunakan blog dan website sebagai media menulis sampai mencari uang.

Dengan disiplin serta ketekunan menulis Anda dapat membuat berbagai artikel menarik mengenai produk Anda yang disesuaikan dengan standar SEO. Jika Anda tak mempunyai keahlian menulis, sebenarnya Anda dapat bekerjasama dengan jasa pembuat artikel online yang sesuai dengan SEO.

8. Menyebarkan Info, Tips, Serta Cara Pakai Produk Pada Website

Di saat seorang penjual pakaian muslim menawarkan berbagai produk cara memakai hijab yang menawan tentu dengan sendirinya mereka pun memperkenakan produk tersebut. Karena pastinya denga mereka melihat tips-tips tersebut tentu mereka akan berusaha mencari hijab yang sama dengan mereka lihat.

9. Membuat Hastag Atau Tagline Yang Mengena Di Hati Masyarakat

Jika Anda menjual produk di media sosial tentu cara yang paling mengena dengan membuat hastag (tanda pagar / #) atau tagline yang mengena di hati masyarakat. Dengan cara-cara ini pelanggan akan mudah ingat dengan produk-produk Anda.

10. Mengikuti Komunitas Dan Forum

Aktif merupakan cara efektif untuk mendapatkan pasar yang memang mempunyai sifat lebih personal. Dengan mengikuti komunitas serta forum, Anda bisa melakukan promosi secara halus sambil tetap berteman di dalamnya. Cara yang satu ini sangat pas untuk Anda yang menjual produk fashion produk Korea, jersey sepakbola, dan masih banyak lagi. Tak hanya mempunyai teman yang sesuai dengan hobi, Anda pun sukses berbisnis online.

11. Memakai Media Sosial

Bisa dibilang aplikasi media sosial yang sedang digemari saat ini adalah Facebook dan Instagram. Karena itulah, gunakanlah media promosi tersebut yang dikenal gratis. Tak hanya gratis, dua media sosial tersebut dapat membuat Anda memperluas pasar dan juga menyentuh pelanggan secara langsung. Ayo segera manfaatkanlah media sosial Anda!

12. Membuat Iklan Yang Menyentuh Masyarakat

Cara mempromosikan produk agar cepat laku lainnya dengan membuat iklan yang dapat menyentuh masyarakat. Iklan termasuk cara berpromosi serta pencitraan sebuah produk yang dinilai efektif. Namun biaya pembuatan iklan biasanya sangat besar, jadi harus berhitung dengan cermat sebelum melakukannya.

13. Membuat Kalender mendekati Akhir Tahun

Sebenarnya membuat kalender tak hanya mendekatkan pelanggan dengan Anda. Kalender pun dapat berfungsi sebagai pamflet promosi. Kalender mempunyai manfaat sebagai penanda tanggal, karena itulah pelanggan tak membuangnya. Mereka akan cenderung menyimpannya, memajang di rumah, dan sering melihatnya. Dengan cara ini, alam bawah sadar pelanggan akan menanamkan logo serta produk di dalam benak mereka.

14. Melakukan UpSell

Cara mempromosi produk agar cepat laku lainnya adalah dengan melakukan upsell. Cara ini bisa dikerjakan jika produk Anda mempunyai variasi harga yang berlainan. Tak ada salahnya memilih produk yang termahal dengan penjualan yang kurang cepat laku. Kemudian pasanglah ptoduk tersebut di ruang-ruang yang gampang untuk dilihat. Dengan cara ini pengunjung website Anda akan penasaran dan terus bertanya. Pastinya ini akan membuat pelanggan akan tertarik untuk membelinya.

15. Memberikan Garansi

Risiko menjual produk melalui media online adanya kemungkinan produk tersebut mengalami cacat di perjalanan. Jika sudah begini pelanggan komplain dengan hal tersebut. Akan lebih baik membuat konsumen merasa tenang dengan memberikan garansi produk. Tak hanya membuat pelangan tenang. Dengan cara ini konsumen pun mencintai toko kita.

Itulah 15 cara mempromosikan produk agar cepat laku. Keseluruhan cara tersebut dapat sukses dijalankan selama Anda disiplin, tekun, dan tetap bersemangat. Jangan pernah menyerah meskipun ada halangan yang merintangi Anda. Angaplah segala rintangan tersebut sebagai cara untuk membuat Anda semakin berjaya dalam menjadi bisnis. Sukses selalu untuk Anda.

Ditulis oleh : Thiva

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *